1) Kerangka dasar
Bagi penganut esensialisme pendidikan adalah upaya untuk memelihara kebudayaan. Education as Cultural Reservation. Mereka percaya bahwa pendidikan harus didasarkan kepada nilai-nilai kebudayaan yang sudah ada sejak awal peradaban manusia. Sebab kebudayaan tersebut telah teruji dalam segala zaman, kondisi dan sejarah. Kebudayaan demikian adalah esensia yang mampu mengemban hari kini dan masa depan umat manusia. Pendidikan adalah proses reproduksi dari apa yang terdapat dalam kehidupan sosial. Pendidikan adalah upaya persiapan hidup, bukan hidup itu sendiri.